Tips Mo - Setiap laki-laki pasti senang jika melihat wanita yang terlihat cantik, apalagi seksi. Ya, seksi memang selalu menarik perhatian bagi laki-laki, sudah nalurinya begitu. Naluri wanita juga sangat alamiah jika ingin terlihat seksi atau dipandang seksi oleh laki-laki. Selama ini kata seksi selalu berkonotasi negatif, karena lebih disandarkan pada kondisi fisik saja. Hal ini menjadi tidak adil bagi para wanita yang memang terlahir dengan kondisi fisik biasa saja atau bahkan kekurangan. Tapi… ternyata seksi itu nggak harus selalu berkaitan dengan fisik lho… ada hal-hal lain yang bisa membuat wanita terlihat seksi meski kekurangan dalam hal fisik.
Wanita cantik yang memiliki tubuh ideal memang lebih mudah dikatakan seksi, tapi hanya sepintas. Lho, kok sepintas? Ya, karena bisa saja ada hal lain yang membuat dia menjadi tidak seksi dimata laki-laki, meski kondisi fisiknya menunjang untuk dikatakan seksi. Ada hal-hal lain yang tidak kasat mata yang bisa membuat wanita itu seksi atau tidak. Hal-hal ini seringkali terabaikan karena lebih mementingkan tampilan fisik atau luar saja. Padahal, kalau kita mau beli makanan saja, yang kita butuhkan adalah isinya, bukan bungkusnya. Teori tadi itulah yang menjadi dasar bagi banyak laki-laki memandang seksi itu tidak harus selalu dilihat dari fisik. Jadi, tidak semua laki-laki memandang seksi itu cantik dan bertubuh ideal.
Nah, buat para ladies yang ingin terlihat seksi atau dipandang seksi, mulailah perhatikan hal-hal dibawah ini:
1. Wajah
Wajah adalah bagian tubuh pertama yang dilihat orang ketika berinteraksi. Nah, katanya seksi nggak harus cantik? Disini saya kan nggak bilang harus cantik, tapi setidaknya dengan cara merawat wajah dengan baik, ladies bakal dapet nilai plus. Berwajah cantik juga buat apa kalau tidak dirawat? Wajah akan terlihat kusam tak terurus. Lain halnya dengan wajah yang terawat, terlihat segar, ceria, bersih dan pasti akan mempesona walau pun pada dasarnya wajah yang dimiliki biasa saja. Oh ya, bibir yang terlihat segar, tidak kering, merah alami dan sorot mata yang teduh atau berbinar-binar juga bisa membuat nilai seksi itu muncul lho…
2. Tubuh
Sama halnya dengan wajah, tubuh juga perlu dirawat dengan baik, meskipun tubuh yang dimiliki tidak ideal atau berkulit tidak putih. Tapi… jika dirawat dengan baik, tentu akan menarik, bersih, segar dan sehat. Lain yang tidak dirawat, walau pun tubuhnya aduhai, pakaiannya terbuka, tapi jika kulit tubuhnya tidak dirawat, apa bagusnya? Walau pun putih mulus kalau tidak merawat diri pasti akan terlihat kumel. Laki-laki yang melihat pun pasti akan berpendapat “Cantik, putih, tapi kucel!”
3. Pakaian
Selain tubuh, pakaian juga dapat memberikan sumbangsih bagi para wanita terlihat ‘kucel’. Ingin terlihat seksi bukan berarti harus menggunakan pakaian terbuka atau bahkan tanpa sehelai kain pun. No, that’s wrong! Terkadang laki-laki justru merasa jijik, enek, ill feel bahkan jadi antipati pada wanita yang justru berpakaian terlalu terbuka atau bahkan bugil. Wanita yang terlihat seksi justru wanita yang mampu memunculkan sisi sensualitas dalam berpakaiannya. Misalnya, jika ia seorang fenimim ia menggunakan pakaian yang membuatnya terlihat begitu perempuan. Sedangkan jika ia seorang yang tomboy, tampil dengan kaos, jeans yang tidak terlalu ketat, dan sandal jepit atau sepatu berbahan kain akan membuat tampilannya begitu ‘casual’. Menarik bukan? Nah, kata menarik yang membuat para laki-laki nyaman melihat pemandangan para wanita berpakaian sesuai dengan dirinya, porsinya sebagai seorang wanita akan menimbulkan penilaian seksi secara tidak langsung.
4. Rambut
Rambut yang acak-acakan, kering, kusam, berminyak dan tidak wangi akan membuat para laki-laki mudah ill feel dengan penampilan wanita yang dilihatnya dengan kondisi seperti itu. Maka, rawatlah rambut dengan baik. Apalagi ketika rambut panjang digerai atau diikat asal ketika dalam situasi santai akan membuat terlihat seksi. Oh ya, rambut berwarna hitam berkilau akan memberikan nilai plus tersendiri lho dimata laki-laki.
5. Make Up
Make up sebenarnya hanya penunjang, karena banyak laki-laki yang lebih suka melihat wanita tampil tanpa polesan ini. Menurut mereka cantik alami itu lebih enak dipandang. Tapi bukan berarti wanita tidak boleh bermake up, hanya saja make up yang terlalu berlebihan akan menimbulkan kesan kebohongan, seperti kecantikan semu. Lebih tepatnya wajah yang menggunakan topeng. Jadi, bagi wanita yang suka bermake up, mulailah menyesuaikan make up yang digunakan atau belajar menggunakan make up yang minimalis agar tidak terlihat berlebihan.
6. Suara
Yups, nada suara perempuan yang halus, lembut dan teratur akan memberikan kesan seksi. Bukan suara yang sengaja agar terkesan mendesarh-desah lho, ya… ini nada suara yang rendah, bernada halus, bersuara lembut. Sebab, banyak laki-laki yang risih atau ill feel ketika ada perempuan yang berbicara dengan nada yang tinggi atau bahkan berteriak-teriak. Tertawa kencang, urakan, dan hal sejenisnya itu fatal jika dilakukan wanita, sebab kesan yang timbul dalam benak laki-laki nantinya seperti ini: “Ini cewek cantik-cantik nggak punya etika”. Laki-laki justru akan merasa penasaran dengan wanita yang menutup mulutnya ketika tertawa dengan suara yang kecil atau hanya tersenyum simpul. Yup, its sexy!
7. Sikap
Tingkahlaku atau sikap seorang wanita dapat memberikan nilai plus tersendiri dalam ‘kamus’ seksi laki-laki. seorang wanita yang lemah lembut, ramah, sopan santun, rendah hati dan apa adanya akan lebih menarik perhatian daripada wanita yang bersikap urakan atau sikap yang terlihat dibuat-buat. So, jaga sikap ya ladies!
8. Percaya Diri
Percaya diri disini bukan berarti yang berlebihan, yang karena percaya dirinya dia jadi selalu ingin jadi pusat perhatian setiap laki-laki, tapi… percaya diri disini adalah seorang wanita yang berani tampil jika diharuskan dalam waktu-waktu tertentu, tidak pemalu, tidak minder, wanita yang percaya diri memperlihatkan apa adanya, kekurangannya dan kelemahannya dengan demikian para laki-laki akan tahu apa kelebihannya.
9. Cerdas dan Pintar
Ini dia, hal sering diabaikan para wanita. Ingin terlihat cantik dan seksi tapi melupakan hal paling penting dalam dirinya, yup, pintar dan cerdas! Wanita yang pintar dan cerdas biasanya mudah dikagumi laki-laki, walau pun secara fisik biasa saja. Alasannya adalah cantik dan seksi itu mudah, wanita mana pun bisa melakukannya asalkan punya uang, membeli make up dan perawatan atau bahkan mendapatkannya secara cuma-cuma berkat anugerah Tuhan. Lain halnya dengan wanita pintar dan cerdas, mereka berusaha untuk pintar dan cerdas, ada mungkin yang pada dasarnya IQ yang dimilikinya diatas rata-rata, tapi wanita yang cerdas dan pintar tidak akan mudah dibodohi, itu yang lebih penting. Sehingga para laki-laki percaya wanita seperti ini tidak mengumbar diri dan pintar menjaga diri. Logis bukan? Ya, bukankah laki-laki memang lebih banyak menggunakan logika? Jadi, jangan sampai ada laki-laki berkata “Cantik sih, tapi O’on” sama kamu.
Jelaskan? Jadi cantik dan seksi itu tidak harus selalu urusan fisik ladies!!
Gambar : politewardrobe.files.wordpress.com
Wanita cantik yang memiliki tubuh ideal memang lebih mudah dikatakan seksi, tapi hanya sepintas. Lho, kok sepintas? Ya, karena bisa saja ada hal lain yang membuat dia menjadi tidak seksi dimata laki-laki, meski kondisi fisiknya menunjang untuk dikatakan seksi. Ada hal-hal lain yang tidak kasat mata yang bisa membuat wanita itu seksi atau tidak. Hal-hal ini seringkali terabaikan karena lebih mementingkan tampilan fisik atau luar saja. Padahal, kalau kita mau beli makanan saja, yang kita butuhkan adalah isinya, bukan bungkusnya. Teori tadi itulah yang menjadi dasar bagi banyak laki-laki memandang seksi itu tidak harus selalu dilihat dari fisik. Jadi, tidak semua laki-laki memandang seksi itu cantik dan bertubuh ideal.
Nah, buat para ladies yang ingin terlihat seksi atau dipandang seksi, mulailah perhatikan hal-hal dibawah ini:
1. Wajah
Wajah adalah bagian tubuh pertama yang dilihat orang ketika berinteraksi. Nah, katanya seksi nggak harus cantik? Disini saya kan nggak bilang harus cantik, tapi setidaknya dengan cara merawat wajah dengan baik, ladies bakal dapet nilai plus. Berwajah cantik juga buat apa kalau tidak dirawat? Wajah akan terlihat kusam tak terurus. Lain halnya dengan wajah yang terawat, terlihat segar, ceria, bersih dan pasti akan mempesona walau pun pada dasarnya wajah yang dimiliki biasa saja. Oh ya, bibir yang terlihat segar, tidak kering, merah alami dan sorot mata yang teduh atau berbinar-binar juga bisa membuat nilai seksi itu muncul lho…
2. Tubuh
Sama halnya dengan wajah, tubuh juga perlu dirawat dengan baik, meskipun tubuh yang dimiliki tidak ideal atau berkulit tidak putih. Tapi… jika dirawat dengan baik, tentu akan menarik, bersih, segar dan sehat. Lain yang tidak dirawat, walau pun tubuhnya aduhai, pakaiannya terbuka, tapi jika kulit tubuhnya tidak dirawat, apa bagusnya? Walau pun putih mulus kalau tidak merawat diri pasti akan terlihat kumel. Laki-laki yang melihat pun pasti akan berpendapat “Cantik, putih, tapi kucel!”
3. Pakaian
Selain tubuh, pakaian juga dapat memberikan sumbangsih bagi para wanita terlihat ‘kucel’. Ingin terlihat seksi bukan berarti harus menggunakan pakaian terbuka atau bahkan tanpa sehelai kain pun. No, that’s wrong! Terkadang laki-laki justru merasa jijik, enek, ill feel bahkan jadi antipati pada wanita yang justru berpakaian terlalu terbuka atau bahkan bugil. Wanita yang terlihat seksi justru wanita yang mampu memunculkan sisi sensualitas dalam berpakaiannya. Misalnya, jika ia seorang fenimim ia menggunakan pakaian yang membuatnya terlihat begitu perempuan. Sedangkan jika ia seorang yang tomboy, tampil dengan kaos, jeans yang tidak terlalu ketat, dan sandal jepit atau sepatu berbahan kain akan membuat tampilannya begitu ‘casual’. Menarik bukan? Nah, kata menarik yang membuat para laki-laki nyaman melihat pemandangan para wanita berpakaian sesuai dengan dirinya, porsinya sebagai seorang wanita akan menimbulkan penilaian seksi secara tidak langsung.
4. Rambut
Rambut yang acak-acakan, kering, kusam, berminyak dan tidak wangi akan membuat para laki-laki mudah ill feel dengan penampilan wanita yang dilihatnya dengan kondisi seperti itu. Maka, rawatlah rambut dengan baik. Apalagi ketika rambut panjang digerai atau diikat asal ketika dalam situasi santai akan membuat terlihat seksi. Oh ya, rambut berwarna hitam berkilau akan memberikan nilai plus tersendiri lho dimata laki-laki.
5. Make Up
Make up sebenarnya hanya penunjang, karena banyak laki-laki yang lebih suka melihat wanita tampil tanpa polesan ini. Menurut mereka cantik alami itu lebih enak dipandang. Tapi bukan berarti wanita tidak boleh bermake up, hanya saja make up yang terlalu berlebihan akan menimbulkan kesan kebohongan, seperti kecantikan semu. Lebih tepatnya wajah yang menggunakan topeng. Jadi, bagi wanita yang suka bermake up, mulailah menyesuaikan make up yang digunakan atau belajar menggunakan make up yang minimalis agar tidak terlihat berlebihan.
6. Suara
Yups, nada suara perempuan yang halus, lembut dan teratur akan memberikan kesan seksi. Bukan suara yang sengaja agar terkesan mendesarh-desah lho, ya… ini nada suara yang rendah, bernada halus, bersuara lembut. Sebab, banyak laki-laki yang risih atau ill feel ketika ada perempuan yang berbicara dengan nada yang tinggi atau bahkan berteriak-teriak. Tertawa kencang, urakan, dan hal sejenisnya itu fatal jika dilakukan wanita, sebab kesan yang timbul dalam benak laki-laki nantinya seperti ini: “Ini cewek cantik-cantik nggak punya etika”. Laki-laki justru akan merasa penasaran dengan wanita yang menutup mulutnya ketika tertawa dengan suara yang kecil atau hanya tersenyum simpul. Yup, its sexy!
7. Sikap
Tingkahlaku atau sikap seorang wanita dapat memberikan nilai plus tersendiri dalam ‘kamus’ seksi laki-laki. seorang wanita yang lemah lembut, ramah, sopan santun, rendah hati dan apa adanya akan lebih menarik perhatian daripada wanita yang bersikap urakan atau sikap yang terlihat dibuat-buat. So, jaga sikap ya ladies!
8. Percaya Diri
Percaya diri disini bukan berarti yang berlebihan, yang karena percaya dirinya dia jadi selalu ingin jadi pusat perhatian setiap laki-laki, tapi… percaya diri disini adalah seorang wanita yang berani tampil jika diharuskan dalam waktu-waktu tertentu, tidak pemalu, tidak minder, wanita yang percaya diri memperlihatkan apa adanya, kekurangannya dan kelemahannya dengan demikian para laki-laki akan tahu apa kelebihannya.
9. Cerdas dan Pintar
Ini dia, hal sering diabaikan para wanita. Ingin terlihat cantik dan seksi tapi melupakan hal paling penting dalam dirinya, yup, pintar dan cerdas! Wanita yang pintar dan cerdas biasanya mudah dikagumi laki-laki, walau pun secara fisik biasa saja. Alasannya adalah cantik dan seksi itu mudah, wanita mana pun bisa melakukannya asalkan punya uang, membeli make up dan perawatan atau bahkan mendapatkannya secara cuma-cuma berkat anugerah Tuhan. Lain halnya dengan wanita pintar dan cerdas, mereka berusaha untuk pintar dan cerdas, ada mungkin yang pada dasarnya IQ yang dimilikinya diatas rata-rata, tapi wanita yang cerdas dan pintar tidak akan mudah dibodohi, itu yang lebih penting. Sehingga para laki-laki percaya wanita seperti ini tidak mengumbar diri dan pintar menjaga diri. Logis bukan? Ya, bukankah laki-laki memang lebih banyak menggunakan logika? Jadi, jangan sampai ada laki-laki berkata “Cantik sih, tapi O’on” sama kamu.
Jelaskan? Jadi cantik dan seksi itu tidak harus selalu urusan fisik ladies!!
Gambar : politewardrobe.files.wordpress.com
Tag :
Kecantikan
1 Komentar untuk "9 Hal Yang Perlu Diperhatikan Wanita Agar Terlihat Seksi"
Kalo matre bisa nggak dijadikan kategori yang diperhatikan wanita kepada cowoknya?. Thanks nice share. Salam blogger. Artikel Senang
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi.
Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Terimakasih telah berkunjung di blog saya.