Lebih Dari Sekedar Tips

Seperti Apa Sih Tipe Waktu Kamu?

Tips Mo - Bicara soal waktu nich, memang sering membuat kita cenut-cenut di kepala bin pusing. Soalnya, waktu berjalan dengan begitu cepat. Rasa-rasanya baru kemarin hari Senin, eh sekarang udah hari Minggu, besok sudah mau Senin lagi. Kayaknya ulang tahun ke 16 baru aja kemarin, eh sekarang udah mau ulang tahun ke 17 lagi.

Seperti Apa Sih Tipe Waktu Kamu


Nah, bicara masalah waktu pula, sebagai seorang manusia yang menjalani hidupnya, kita nggak bisa main-main sama waktu nich. Orang bule mengatakan, ‘time is money’. Orang muslim mengatakan ‘al waqtu kassaif’, yang artinya waktu ibarat pedang. Waduh… serem dan ngeri juga ternyata!

Menurut para pakar manajemen nih, tipe orang dalam memanfaatkan waktunya itu dibagai menjadi empat macam. Nah, apa sajakah itu? Yuk kita simak penjelasan berikut:

1. Tipe mendesak – penting

Ini adalah tipe orang yang menempati kuadran pertama dalam manajemen waktu. Orang dengan tipe ini adalah orang menjalani kegiatan sehari-harinya dan apa yang dilakukannya selalu sesuatu yang mendesak dan penting. Orang tipe ini bawaannya selalu sibuuuuk banget. Pokoknya 100% Mr and Miss busy dech. Kalau kalian masuk tipe ini… wah, hidup kalian seperti nggak sempet bernafas tuch! Serasa kejar-kejaran sama waktu, seakan-akan waktu telah berubah jadi monster dengan senapan yang siap memuntahkan peluru kalau kalian lengah sedikit saja.

Saran: kalian juga butuh relaksasi biar nggak tegang mulu. Jangan pernah menunda-nunda perkejaan, mengukur kemampuan diri sendiri, cobalah sesekali katakan ‘Tidak’, fokus dalam memilih kegiatan, pilih kegiatan yang nggak sekedar penting, tapi pas nggak? Sesuai nggak dengan kompetensi kamu?

2. Tipe tidak mendesak – penting

Ini adalah orang yang menempati kuadran kedua dalam manajemen waktu. Ini adalah tipe orang yang kegiatan sehari-harinya adalah sesuatu yang penting, namun nggak mendesak. Kenapa nggak mendesak? Ya karena dia selalu mempersiapkan segala sesuatunya dari jauh-jauh hari. Hidupnya terprogram, berjenjang, dan memiliki prioritas-prioritas. Tipe orang ini santai tapi serius. ‘Orang penting’ tapi masih bisa menyempatkan diri untuk melakukan banyak hal, asyik banget kan jadi orang tipe seperti ini?!

Saran: cobalah untuk tidak terlalu sensiitif pada permasalahan yang ada, jangan kelewat terlalu fokus pada rencana hidup yang sudah ada apalagi sampai mengabaikan orang lain, cobalah untuk lebih peduli dengan masalah orang lain.

3. Tipe mendesak – tidak penting

Pada kuadran ketiga dalam manajemen waktu ini ditempati oleh orang yang kegiatan sehari-harinya banyak dihabiskan untuk kegiatan yang nggak penting, tapi kayaknya kudu banget dilakukan. Ini tipikal Mr and Miss Yes – Person. Sulit banget mengatakan tidak untuk sesuatu hal yang nggak penting. Lebih dari itu, tipe orang seperti ini nggak punya skala prioritas. Seringkali dia keliatan sibuuuukk, tapi sebenarnya apa yang dia lakukan itu bukan sesuatu yang penting.

Saran: cobalah buat list apa saja yang harus kamu lakukan besok, rancang secara detail, termasuk alat-alat yang haru kamu sertakan dalam pekerjaan. Buatlah prioritas, mana yang harus didahulukan, mana yang bisa ditunda, bahkan mana yang bisa dihapus dari list. Cobalah untuk mengatakan tidak pada permintaan atau ajakan orang lain yang tidak terlalu penting atau bahkan membuang waktumu.

4. Tipe tidak mendesak – tidak penting

Orang yang menempati kuadran terakhir dalam manajemen waktu ini adalah tipe orang yang kebangetan banget hidupnya. Santai banget, mengalir banget, nggak punya perencanaan sama sekali dan nggak punya prioritas apapun dalam hidupnya. Lha wong yang dikerjakannya saja, sudah nggak mendesak, nggak penting pula… ckckckckck *geleng2*

Saran: cobalah untuk lebih aktif dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, yang dapat memberikan sedikit tantangan dalam hidup kamu. Gabung dengan teman-teman sekolah, teman kuliah, organisasi, kegiatan keagamaan disekitar lingkungan kamu tinggal. Buat hidupmu lebih bermakna dengan kegiatan-kegiatan positif.

Oke, sekarang kita sudah tahu tipe orang seperti apa saja yang ada dalam manajemen waktu. Lalu bagaimana cara mengetahui masuk ke dalam tipe seperti apa waktu kita? Nah, caranya mudah. Kalian jawab pertanyaan dibawah ini:

  • Bagian 1: Mendesak Vs Tidak Mendesak
  1. Kamu lebih bersemangat dalam bekerja kalau sudah deadline? (Ya/Tidak)
  2. Apakah tipe belajarmu seringkali SKS (sistem kebut semalam)? (Ya/Tidak)
  3. Apakah kamu suka menunda-nunda pekerjaan? (Ya/Tidak)
  4. Kamu paling nggak bisa menghadapi rutinitas atau seorang pembosan? (Ya/Tidak)
  5. Kamu sanggup dan bahkan lebih senang bekerja dibawa tekanan? (Ya/Tidak)
  • Bagian 2: Penting Vs Tidak Penting
  1. Apakah kamu selalu membuat skala prioritas alias memilah dan memilih, mana yang sekiranya penting dan mana yang enggak? (Ya/Tidak)
  2. Apakah kamu selalu menerapkan target atau goal setting atas aktivitas yang kamu lakukan? (Ya/Tidak)
  3. Apakah jika kamu meninggalkan aktivitas yang biasa kamu lakukan, banyak orang marah atau komplain? (Ya/Tidak)
  4. Apakah aktivitas yang kamu lakukan itu kamu anggap sesuatu yang besar dan berguna bagi masyarakat? (Ya/Tidak)
  5. Jika ada orang terdekatmu mengajak kamu untuk melakukan hal yang menurutmu buang-buang waktu, kamu sanggup berkata tidak? (Ya/Tidak)
Jika jawabanmu pada bagian 1 lebih banyak YA, berarti kamu memang cenderung lebih banyak melakukan kegiatan yang sifatnya MENDESAK. Jika lebih banyak TIDAK, berarti sifat kegiatanmu selama ini kebanyakan TIDAK MENDESAK.
Jika jawabanmu pada bagian 2 lebih banyak YA berarti kegiatanmu banyak yang PENTING, sedangkan jika lebih banyak TIDAK berarti kegiatanmu lebih banyak TIDAK PENTING.
Sekarang, gabungkan antara hasil jawaban bagian 1 dan 2. Maka, jelaslah tipe seperti apa waktumu. Semoga bermanfaat!
Tag : Karir
0 Komentar untuk "Seperti Apa Sih Tipe Waktu Kamu?"

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi.
Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Terimakasih telah berkunjung di blog saya.

Back To Top